Himatan Unpad Jadi 'Jawara Tanah'

Himatan Unpad Jadi 'Jawara Tanah'

Rifa Nadia Nurfuadah
Rabu, 23 November 2011 18:08 wib
Tim Himatan Unpad jadi juara umum Pilmitanas 2011 (Foto: dok. Unpad)
Tim Himatan Unpad jadi juara umum Pilmitanas 2011 (Foto: dok. Unpad)
JAKARTA - Nurul Irfani, Joel Sihite, dan Winda Ika mengeluarkan seluruh kemampuan mereka dalam mendeskripsikan  jenis tanah di kebun percobaan Institut Pertanian Bogor (IPB). Ketiga mahasiswa Universitas Padjadjaran (Unpad) itu pun berhasil meraih juara ketiga dalam soil judging competition (SJC).


SJC adalah salah satu lomba dalam Pekan Ilmiah Mahasiswa Ilmu Tanah Nasional (Pilmitanas) 2011. Dalam ajang dua tahunan ini Unpad sukses mempertahankan gelar sebagai juara umum.

Wakil Unpad dari Himpunan Mahasiswa Ilmu Tanah (Himatan) Fakultas Pertanian (Faperta) Unpad ini berhasil menyabet Juara I untuk Karya Ilmiah, Juara III  untuk SJC atau klafikasi tanah, dan Juara I untuk Cerdas Cermat. Demikian seperti disitat dari situs Unpad, Rabu (23/11/2011).

Kompetisi yang digelar pada 15-19 November 2011 lalu itu mengusung tema Pemanfaatan Sumber Daya Alam Berkeadilan untuk Kesejahteraan dan Kelestaraian Lingkungan.

Dalam lomba cerdas cermat, Unpad yang menurunkan tim beranggotakan Joel Sihite, Sulistiawati, dan Winda Ika mempecundangi tim dari Universitas Sriwijaya (Unsri) Palembang, dan Universitas Brawijaya (UB) Malang.  Sedangkan dalam lomba karya tulis ilmiah, Riski Gusri Utami, Sulistiawati Pratiwi, dan Nurul Irfani mengangkat penelitian bertajuk Reklamasi Lahan Bekas Tambang (Galian C) Dengan Metode Vegetasi Melalui Pengembangan Komoditas Buah Naga (Hylocereus Polyrhizus); Studi Kasus Di Desa Cibeureum Wetan, Cimalaka, Sumedang.

Selain berkompetisi, para mahasiswa Ilmu Tanah dari penjuru Nusantara juga tekun mengikuti seminar nasional tentang pertanahan. Melalui keynote speechnya, Kepala Badan Pertanahan Nasional RI (BPN RI) Joyo Winoto membuka membuka persepsi dan membuat mainframe kepada mahasiswa tentang permasalahan pertanahan di Indonesia. 

Seminar tiga sesi ini membahas tema Relevansi Pengelolaan Sumber Daya Lahan Berbasis Lingkungan dengan UU 41/2009, Perspektif Mahasiswa Terhadap Pemanfaatan Sumber Daya Lahan Berkeadilan dan Berkelanjutan, Kebijakan Alokasi Sumber Daya Lahan Secara Berkeadilan, serta Penataan Hukum Lingkungan dalam Mendukung Peruntukan Sumber Daya Lahan Berkelanjutan.

Kampus-kampus yang ambil bagian dalam Pilmitanas 2011 adalah Universitas Sumatera Utara (USU), Unsri, Unpad, Universitas Sebelas Maret (UNS), Universitas Gajah Mada (UGM), Universitas Jember (Unej), UB, Universitas Lambung Mangkurat (Unlam), Universitas Hassanudin (Unhas), Universitas Khaerun Ternate (Unter), dan Universitas Mataram (Unram).(rfa)
kampus.okezone.com 

0 komentar:

Follow Twitter Kami

Temui Kami di Facebook

Statistik